{Tema 3 Pembelajaran 2} Interval Nada dan Soal Latihan SBdP Kelas 6

Assalamu’alaikum …

Semoga semua siswa pada hari ini selalu dalam keadaan sehat wal’afiat …

 

Pembelajaran hari ini adalah :

Tema 3 Subtema 1

Pembelajaran 2

“Mengidentifikasi interval nada pada solmisasi tangga nada”.

Silahkan dicatat di buku catatan masing-masing.

Untuk dapat menyanyikan lagu dengan baik harus diperhatikan beberapa hal berikut :

  1. Nada, nada adalah bunyi yang frekuensinya teratur. Ada nada yang tinggi, ada juga nada yang rendah.

Nada yang ada pada solmisasi adalah sebagai berikut :

C : Do (menggunakan simbol angka 1)

D : Re (menggunakan simbol angka 2)

E : Mi (menggunakan simbol angka 3)

F : Fa (menggunakan simbol angka 4)

G : Sol (menggunakan simbol angka 5)

A : La (menggunakan simbol angka 6)

B : Si (menggunakan simbol angka 7)

  1. Interval nada, interval nada adalah jarak antara satu nada dengan nada lainnya. Interval nada ada yang bernilai 1, ada juga yang bernilai setengah (1/2).

Perhatikan interval nada pada solmisasi tangga nada berikut :

Nada yang mempunyai jarak 1 nada :

C ke D (Do Re)

D ke E (Re Mi)

E ke F (Mi Fa)

F ke G (Fa Sol)

G ke A (Sol La)

A ke B (La Si)

 

Nada yang mempunyai jarak setengah (1/2) nada :

E ke F (Mi Fa)

B ke C (Si Do)

 

Nada yang mempunyai jarak satu setengah nada :

D ke F (Re Fa)

E ke G (Mi Sol)

A ke C (La Do)

 

Nada yang mempunyai jarak 2 nada :

C ke E (Do Mi)

F ke A (Fa La)

G ke B (Sol Si)

Video pembelajaran silahkan scan yang ada pada halaman 11

Untuk latihan soalnya silahkan dikerjakan pada link di bawah ini :

Latihan soal SBdP